Timnas U-17 menggelar latihan perdananya di Surabaya untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman

Timnas U-17 gelar latihan perdana di Surabaya untuk adaptasi waktu

Jakarta (ANTARA) – Timnas U-17 Indonesia setibanya di Surabaya, Jumat (3/11), menggelar latihan perdana di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu malam (5/11).Sesi latihan tim Bima Sakti dilaksanakan pada malam hari untuk menyesuaikan waktu pertandingan Piala Dunia U-17 2023 yang akan berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember.

Tergabung di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko, Indonesia akan memainkan seluruh pertandingan penyisihan grup di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, seluruh pertandingan akan dimainkan pada malam hari pukul 19.00 WIB.

“Ya sengaja kami mengambil (waktu) malam, karena tanggal 10 November (vs Ekuador) kami akan bertanding malam hari. (Oleh karena itu) pada tanggal 6-9 November kami juga mengambil (latihan) malam hari untuk menyesuaikan dengan cuaca di sini,” kata Bima Sakti, seperti dilansir laman resmi PSSI, Senin.

Bima Sakti juga mengatakan para pemain sudah mulai terbiasa dengan kondisi cuaca yang cukup panas di Surabaya dan sekitarnya.

Baca juga: Indonesia Petakan Kekuatan Lawan di Fase Grup Piala Dunia U-17

Sebelumnya, Muhammad Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan melakukan persiapan selama kurang lebih satu minggu di Jakarta, setelah menyelesaikan pemusatan latihan di Jerman yang berlangsung pada 18 September hingga 22 Oktober 2023.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *