Tectona Bandung menyegel gelar juara Piala Nusantara 2024

Tectona Bandung segel gelar juara Nusantara Cup 2024

Jakarta (ANTARA) – Tim putra Tectona Bandung memastikan gelar juara Kejuaraan Bola Voli Piala Nusantara 2024, usai mengalahkan Bintang Mahameru Sejahtera Bekasi di babak final, 3-1 (25-19, 25-18, 22-25, 25-20) pada pertandingan yang berlangsung di GOR UNY Yogyakarta, Minggu malam WIB.Pada laga final, Tectona Bandung menurunkan setter timnas Indonesia Jasen Natanael yang kini mengikuti pemusatan latihan bersama BIN Jakarta untuk persiapan Proliga 2024.

“Kami mendatangkan Jasen untuk final ini, untuk menambah kekuatan,” kata pelatih Tectona Bandung, Agus Irawan.

Menurut Agus Irawan, kedatangan Jasen yang khusus ambil bagian di satu laga final, sangat menambah kekuatan anak asuhnya di lapangan dan mampu meredam kemampuan Lufi Febrian di sisi lawan.

Baca juga: Tectona Bandung berpeluang lolos ke final usai mengalahkan Bintang Mahameru

Pada laga ini, Tectona kalah di set ketiga, 22-25. “Anak-anak terlalu santai di set ketiga. Jadi kami kalah,” ucapnya lagi.

Pelatih Bintang Mahameru Sejahtera, Ariyanto mengakui kehadiran Jasen di kubu Tectona Bandung juga memberikan dampak yang berpengaruh terhadap strategi dan performa timnya.

Sementara pada perebutan tempat ketiga, Surabaya Flame menyudahi perlawanan SKN BDK Klub Voli Kudus lewat drama lima set, 3-2 (25-23, 16-25, 23-25, 25-21, 15-9).

Dalam tiga laga babak empat besar, tim besutan Novie Efendi itu belum pernah menang satu kali pun, termasuk melawan SKN BDK.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *