Penyidikan Laporan Model B Tragedi Kanjuruhan Dihentikan, Kuasa Hukum Korban Sangat Kecewa


Bola.net – Penghentian penyelidikan laporan model B Tragedi Kanjuruhan disambut dengan kekecewaan oleh kuasa hukum para korban tragedi tersebut. Mereka mengatakan, ini adalah bukti tidak adanya keadilan dalam menyelesaikan tragedi ini.

Terkait dengan surat pemberitahuan mengenai perkembangan penyidikan, kami dan pelapor korban Kanjuruhan jelas merasa sangat kecewa dan belum mendapatkan keadilan, tulis tim kuasa hukum dalam rilisnya.

“Sejak awal kami merasa tidak ada keseriusan dalam menyikapi laporan model B yang dilaporkan klien kami. Hal ini terlihat dari lamanya proses penyidikan,” lanjut tim kuasa hukum yang terdiri dari Djoko Tritjahjana, Yiyesta Ndaru Abadi, dan Andrianus Rino Waluyo.

Sebelumnya, Kapolres Malang Putu Kholis Aryana menyatakan penerapan pasal yang diminta pelapor yakni pembunuhan dan pembunuhan berencana tidak dapat memenuhi unsur tersebut. Hal itu, lanjutnya, merupakan hasil gelar perkara dari laporan tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *