Jadwal AC Milan Hari Ini, Sabtu 16 September 2023: Saatnya Derby della Madonnina

Bola.net – Raksasa Serie A AC Milan dijadwalkan menghadapi Inter Milan dalam derby della Madonnina, Sabtu (16/09/2023) malam WIB.

Milan akan berduel melawan Inter pada pekan keempat Serie A 2023/2024 di Giuseppe Meazza. Rossoneri tampil apik di awal musim ini.

Mereka menyapu bersih tiga laga awal Serie A dengan kemenangan. Mereka sukses mencetak delapan gol dan kebobolan dua kali.

Tapi, di sisi lain, Inter tampil lebih sempurna. Mereka sudah menang tiga kali, mencetak delapan gol dan belum kebobolan satu gol pun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *