IOC menyetujui kriket untuk dimainkan di Olimpiade Los Angeles 2028

IOC setujui kriket dipertandingkan pada Olimpiade Los Angeles 2028

Baca juga: Modi Tegaskan Ketertarikan India Menjadi Tuan Rumah Olimpiade 2036

Terakhir kali kriket dipertandingkan di Olimpiade adalah pada Olimpiade 1900 di Paris. Saat itu tim asal Inggris mengalahkan tim wakil Perancis.

Banyak yang percaya bahwa memasukkan kriket ke dalam Olimpiade akan memiliki dampak ekonomi yang signifikan.

Hal ini akan menarik minat pasar Asia Selatan, seperti India dan Pakistan yang sangat menggemari kriket.

Liga Utama India yang menampilkan bintang-bintang dari dunia kriket telah berperan besar dalam mendongkrak perekonomian India. Hal ini dimungkinkan berkat besarnya semangat penggemar terhadap kriket dan kesepakatan hak siar yang menguntungkan.

Sementara Liga Primer AS yang menampilkan pertandingan berformat T20 baru diluncurkan di AS pada Juli lalu.

Baca juga: Korea Selatan Gelar Perayaan Hitung Mundur Winter Youth Olympics

Wartawan : A Rauf Andar Adipati
Editor: Roy Rosa Bachtiar
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *