Liputan6.com, Jakarta – Real Madrid lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2023/2024. Kepastian itu didapat setelah pasukan Carlo Ancelotti mengalahkan Sporting Braga 3-0 di Santiago Bernabeu, Kamis (9/11/2023) dini hari WIB.
Dengan hasil ini, Real Madrid mengantongi 12 poin dari empat laga Grup C. Sementara Braga berada di peringkat ketiga dengan tiga poin, tertinggal empat poin dari Napoli yang berada di peringkat kedua.
Bermain di kandang sendiri, Real Madrid baru mencetak gol pada menit ke-27. Umpan Rodrygo dari sisi kanan kotak penalti diselesaikan oleh Brahim Diaz. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Los Blancos kemudian menggandakan skor pada menit ke-58 setelah umpan Lucas Vazquez diselesaikan Vinicius Junior di kotak penalti. Rodrygo kemudian mencetak gol ketiga Real Madrid pada menit ke-61.