Dukung Timnas Indonesia, BRI Liga 1 Rehat Selama Piala Asia U-23 2024

Dukung Timnas Indonesia, BRI Liga 1 Rehat Selama Piala Asia U-23 2024


Sebelumnya, klub-klub Liga 1 ramai menolak melepas pemain untuk Piala Asia U-23. Mereka berhak karena turnamen tersebut tidak ada dalam kalender FIFA.

Di antara yang keberatan adalah pelatih Persija Jakarta Thomas Doll dan manajer Borneo FC Dandri Dauri. Mereka menyebut tenaga pemain sangat dibutuhkan untuk bertahan di sisa kompetisi.

“Tidak, kami membutuhkannya. Tentu saja karena ada perburuan gelar. Mereka bisa pergi setelah pertandingan atau saat waktu senggang,” kata Doll.

Persija memiliki sejumlah pemain yang kerap dipanggil untuk memperkuat timnas kelompok usia U-23. Diantaranya adalah Rio Fahmi, Rizky Ridho, Donny Tri Pamungkas, Muhammad Ferrari, dan Muhammad Rayhan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *