Davide Frattesi saat Inter Milan mengalahkan Udinese 2-1

Davide Frattesi antar Inter Milan taklukkan Udinese 2-1

Inter kembali mengambil inisiatif menyerang di babak kedua hingga berhasil membobol gawang Udinese melalui tendangan Carlos Augusto, namun VAR menganulirnya karena offside.

Skuad asuhan Simone Inzaghi akhirnya menyamakan kedudukan setelah Okoye melanggar striker Marcus Thuram di kotak terlarang.

Calhanoglu yang maju sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya untuk mengubah kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-55.

Inter terus menggempur pertahanan Udinese, hingga pada menit 90+5 Davide Frattesi mencetak gol usai memanfaatkan rebound tendangan Lautaro Martinez.

Berikutnya akhir pekan ini, Inter Milan menjamu Cagliari pada Minggu (15/4), sedangkan Udinese bertandang ke markas AS Roma di hari yang sama.

Baca juga: Allegri menilai Juve sedang bekerja keras untuk bersaing di Liga Italia

Wartawan : Aldi Sultan
Redaktur: Jafar M Sidik
Hak Cipta © ANTARA 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *