Brighton meraup laba bersih Rp 2,145 triliun

Brighton raup laba bersih Rp2,l45 triliun

Jakarta (ANTARA) – Klub Liga Inggris Brighton & Hove Albion, Rabu, mencatatkan laba setelah pajak sebesar 122,8 juta poundsterling (Rp 2,415 triliun) selama musim 2022-2023.Angka itu melonjak 24,1 juta poundsterling (Rp 482 miliar) dibandingkan tahun sebelumnya setelah menjual pemain bintang seperti Alexis Mac Allister, Yves Bissouma, dan Marc Cucurella.

Brighton pun mendapat kompensasi dari perekrutan Graham Potter sebagai pelatih Chelsea pada September 2022.

Baca juga: Verbruggen yakin Brighton akan membalikkan keadaan dengan kemenangan 5-0 atas Roma
Baca juga: Gol Diaz dan Salah membawa Liverpool menang 2-1 atas Brighton

Performa finansial Brighton yang sangat baik juga didorong oleh keberhasilan mereka finis di urutan keenam musim lalu dan melaju ke semifinal Piala FA.

“Kami sekarang memiliki platform yang sangat solid untuk terus membuat kemajuan besar di lapangan, dengan berinvestasi pada skuad kami,” kata wakil ketua dan kepala eksekutif Brighton Paul Barber, seperti dilansir ESPN dalam lamannya, Rabu.

Brighton menyebut omzetnya mencapai rekor tertinggi yakni 204,5 juta poundsterling (Rp 4,09 triliun).

Namun kesuksesan tersebut harus dibayar mahal karena kemungkinan hengkangnya manajer Brighton Roberto De Zerbi yang kini tengah diincar banyak klub besar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *