Triple-double Sabonis melampaui Jokic dalam pertarungan Kings vs. Nuggets

Triple-double Sabonis lampaui Jokic di pertarungan Kings vs Nuggets

Jakarta (ANTARA) – Rekor triple-double Domantas Sabonis sebanyak 16 kali pada NBA musim 2023-2024 melampaui MVP Final NBA 2023 Nikola Jokic pada laga Sacramento Kings melawan Denver Nuggets yang berakhir dengan skor 135-106 di Golden 1 Center di Sacramento, California, Sabtu WIB.Domantas Sabonis mencetak 17 poin, 17 rebound, dan 10 assist untuk melampaui Nikola Jokic dengan triple-double 15 untuk musim NBA 2023-2024.

Selama dua musim NBA terakhir, Nikola Jokic menjadi raja triple-double dengan rekor 19 dan 29 kali mencetak dua digit poin, rebound, dan assist pada musim 2021-2022 dan 2022-2023. Sedangkan pada laga tersebut, Jokic mencetak 23 poin, delapan rebound, dan tujuh assist.

“Melawan yang terbaik selalu lebih seru dan menyenangkan,” ujar Sabonis seperti dikutip dari situs resmi NBA. “Anda selalu ingin menantang diri sendiri sebagai pesaing. “Sebagai kompetitor, Anda selalu ingin bertarung dengan yang terbaik,” lanjutnya.

Juara NBA 2022-2023 Denver Nuggets kalah untuk pertama kalinya dalam empat pertandingan. Mereka pun menyia-nyiakan kesempatan untuk menyalip Minnesota Timberwolves dan merebut posisi teratas klasemen Wilayah Barat NBA.

Nuggets kini berada di peringkat keempat klasemen dengan rekor 36 kemenangan dan 17 kekalahan (36-17). Satu-satunya tim yang mendekati rekor Nuggets di Wilayah Barat adalah Minnesota Timberwolves dengan 36 kemenangan dan 16 kekalahan.

Baca juga: Lakers Cetak 87 Poin di Babak Pertama untuk Kalahkan Pelicans

Malik Monk menambah 23 poin untuk Kings, De’Aaron Fox menyumbang 15 poin, 10 assist dan lima steal. Keegan Murray mencetak 17 poin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *