Ten Hag mendoakan yang terbaik bagi Sancho setelah meninggalkan United

Ten Hag doakan yang terbaik untuk Sancho setelah tinggalkan United

Jelang laga Liga Inggris melawan Tottenham Hotspur, Minggu (14/1), Ten Hag menyebut Lisandro Martinez bisa dimainkan untuk pertama kalinya sejak mengalami cedera kaki pada September lalu.

Casemiro juga telah kembali berlatih setelah mengalami cedera hamstring pada bulan Oktober, sementara Christian Eriksen juga tersedia setelah sakit.

Pilihan Ten Hag untuk meningkatkan performa United semakin beragam, dan sang pelatih berharap semakin banyak pemainnya yang bisa kembali ke kemampuan terbaiknya.

Antony menjadi pemain yang cukup banyak mendapat kesulitan sejak didatangkan dari Ajax Amsterdam pada tahun 2022 lalu.

Ia absen sejak September lalu karena masalah hukum, dan sang pemain selalu membantah tuduhan yang dilayangkan kepadanya.

Ten Hag menilai permasalahan di luar lapangan berdampak besar bagi Antony.

“Saya bisa menjelaskan. Menurut saya ini sangat sederhana. “Saya pikir masalah di luar lapangan menghentikannya bermain,” kata Ten Hag.

“Saya pikir tahun pertama cukup bagus, dan saya pikir di pramusim dia sangat bagus. Empat pertandingan pertama sangat bagus. Dia absen dan kemudian dia kembali. Dia tidak memberikan performa yang kami harapkan dan dia bisa tampil lebih baik,” kata Ten Hag.

Baca juga: Jadon Sancho kembali ke Dortmund dengan status pinjaman dari United

Wartawan : A Rauf Andar Adipati
Redaktur: Irwan Suhirwandi
Hak Cipta © ANTARA 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *