Mengutip laporan Daily Mail, Manchester United saat ini memiliki lebih dari 1.100 karyawan di klub tersebut. Jumlah tersebut jauh di atas Liverpool yang hanya memiliki 900 karyawan, serta Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Arsenal yang masing-masing memiliki 700 karyawan.
Dari segi komersial, tidak dapat dipungkiri bahwa Manchester United memiliki skala yang lebih besar dibandingkan klub-klub rivalnya di Liga Inggris. Meski begitu, Sir Jim Ratcliffe tetap ingin memastikan produktivitas tinggi dari setiap karyawan yang bekerja di klub tersebut.
Pages: 1 2