Saksikan Live Streaming Liga Champions Bayern Munich vs Lazio, Baru Saja Dimulai

Saksikan Live Streaming Liga Champions Bayern Munich vs Lazio, Baru Saja Dimulai


Liputan6.com, Jakarta- Bayern Munich menghadapi Lazio pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (6/3/2024) dini hari WIB. Die Roten perlu meraih kemenangan atas Lazio dengan selisih dua gol pada laga di Allianz Arena demi menjaga harapan mereka menyelamatkan satu-satunya peluang meraih gelar juara di musim 2023/2024.

Munich sedang mengalami masa-masa suram pada musim 2023/2024. Mereka gagal di DFBL Pokal dan DFL Supercup karena didepak Red Bull Leipzig. Di kancah Bundesliga, Munich juga kesulitan mempertahankan gelar juaranya.

Hingga pekan ke-24, Munchen sudah tertinggal 10 poin dari pemuncak klasemen Bundesliga, Bayer Leverkusen. FC Hollywood tertahan di peringkat kedua karena sudah empat kali kalah. Sedangkan Leverkusen masih belum tersentuh kekalahan.

Satu-satunya peluang menjadi juara musim ini bisa dibilang Liga Champions. Namun, meski begitu, Munich harus berjuang keras untuk bisa melewati babak 16 besar. Pasukan Thomas Tuchel tertinggal 0-1 setelah kalah di kandang sendiri dari Lazio pada bulan lalu.

23 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *