Sainz raih pole GP Singapura, Verstappen tak terdepan di grid

Sainz raih pole GP Singapura, Verstappen tak masuk grid terdepan

Kejutan Lawson tak berhenti sampai disitu, mengingat ia menjadi penghambat Verstappen dan pebalap Red Bull lainnya, Sergio Perez, yang tersingkir dari Q2 masing-masing di posisi P11 dan P13. Di posisi ke-12 ada Pierre Gasly dari Alpine, sedangkan Alex Albon (Williams) turun di posisi ke-14 dan Yuki Tsunoda (AlphaTauri) di posisi ke-15.

Akibat kecelakaan Stroll di penghujung Q1, beberapa pembalap tidak mampu menyelesaikan lap terakhirnya. Beberapa pembalap yang kurang beruntung dan tersingkir lebih awal antara lain Valtteri Bottas (Alfa Romeo) di posisi ke-16, dan Oscar Piastri (McLaren) di posisi ke-17.

Sedangkan GP Singapura akan dimulai pada Minggu (17/9) pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Duo Ferrari mendominasi dua sesi latihan bebas GP Singapura
Baca juga: Zhou Guanyu Perpanjang Kontrak dengan Alfa Romeo Hingga 2024

Wartawan : Arnidhya Nur Zhafira
Redaksi : Eka Arifa Rusqiyati
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *