Pada Road to MILO ACTIV Indonesia Race 2024 Bogor Series, 100 peserta pertama yang finis di kategori 5K akan mendapatkan medali emas dan berkesempatan mengikuti MILO ACTIV Indonesia Race 2024 di Jakarta secara gratis.
Pada kesempatan yang sama, Nestle Milo juga menghadirkan Nusantara Kids Corner yang berisi berbagai permainan anak-anak asli Indonesia, menyediakan enam ribu gelas Milo untuk memulihkan tenaga para peserta.
“Road to MILO ACTIV Indonesia Race 2024 merupakan wujud konsistensi Nestle Milo dalam komitmennya dalam menciptakan generasi masa depan Indonesia yang sehat, aktif dan berkarakter tangguh sejak tahun 1974,” ujar Business Executive Officer Beverages & Culinary Dairy Business Unit PT Nestle Indonesia Alaa Shaaban.
“Kegiatan ini merupakan salah satu program yang berada di bawah naungan gerakan MILO ACTIV Indonesia. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana yang tepat bagi masyarakat Indonesia, termasuk Bogor, untuk terus beraktivitas bersama keluarga,” lanjutnya.