Nantinya, simulasi tahap ketiga ini menjadi bagian dari proyeksi penggunaan VAR untuk Liga 1 2023/2024.
Ratu Tisha menjelaskan, saat ini penerapan VAR masih harus melalui beberapa tahapan, salah satunya tahap persetujuan akhir dan penilaian terhadap wasit dan asisten wasit VAR yang diberikan FIFA.
“Untuk bertugas, mereka masih menunggu persetujuan dari FIFA sebagai penilaian akhir, untuk selanjutnya mereka (wasit) melakukan pertandingan uji coba. Rencananya FIFA akan berada di sini antara tanggal 1 hingga 8 Maret untuk melihat kesiapan akhir latihan. angkatan 1 (wasit) ,” kata Ratu Tisha.
VAR bisa diterapkan pada rangkaian kejuaraan BRI Liga 1 2023/2024 pada 4-26 Mei.
Baca juga: Sebanyak Enam Peserta Lolos Tes Seleksi Kursus Penilaian Wasit PSSI
Wartawan : Fajar Satriyo
Redaktur: Jafar M Sidik
Hak Cipta © ANTARA 2024