Persik Kediri mengincar hasil maksimal melawan PSS Sleman

Persik Kediri incar hasil maksimal lawan  PSS Sleman

Kediri (ANTARA) – Tim Persik Kediri, Jawa Timur, mengincar hasil maksimal saat melakoni laga tandang melawan tuan rumah PSS Sleman, Sabtu (21/10) di Stadion Maguwoharjo, Sleman.Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide menegaskan tim sudah berlatih maksimal untuk persiapan laga tersebut.

“Kami memiliki waktu dan persiapan yang cukup baik menjelang pertandingan ini,” ujarnya di Kediri, Kamis.

Skuad Macan Putih pada laga pekan ke-16 ini dipastikan tanpa Rohit Chand yang sudah akumulasi kartu kuning dan Ahmad Agung yang juga sudah dua kali dilarang bermain.

Namun pelatih Marcelo enggan menganggap hal tersebut sebagai kendala dan memilih tetap fokus pada pemain yang sudah dipersiapkan seminggu sebelum laga ini digelar.

Persik Kediri juga masih mengincar hasil maksimal pada laga di Sleman kali ini.

Selain Rohit Chand dan Ahmad Agung, kami juga belum bisa mendatangkan Aqil Munawar yang cedera. Tapi saya rasa kami sudah melakukan latihan cukup baik dan siap bermain nanti, kata pelatih asal Brasil itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *