Persiapan Persik Kediri jelang menghadapi Persis Solo berjalan baik

Persiapan Persik Kediri jelang hadapi Persis Solo berjalan baik

Jakarta (ANTARA) – Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide menjelaskan persiapan anak asuhnya sudah berjalan matang jelang laga melawan tuan rumah Persis Solo pada pekan ke-25 Liga 1 Indonesia di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/2) mendatang.

Dikutip dari laman resmi klub, Jumat, Rospide menjelaskan saat ini anak asuhnya masih dalam tahap perbaikan kondisi fisik.

“Sabtu (besok) kami sudah masuk sesi taktis, beberapa hari ini kami fokus pada fisik karena kemarin ada beberapa hari libur setelah laga terakhir dan pemilu di Indonesia,” kata Marcelo.

Lanjut pelatih asal Brasil itu, beberapa pemain yang sebelumnya menjalani latihan terpisah seperti Renan Silva dan Anderson do Nascimento kini sudah pulih.Selain itu, Marcelo juga menjelaskan bahwa Persik Kediri resmi melepas pemain asing asal Brazil Jefinho yang posisinya digantikan oleh Ze Valente.

Marcelo menjelaskan, hal tersebut merupakan keputusan yang harus diambil Persik Kediri dan ia bersyukur atas kontribusi positif pemilik nomor 9 tersebut selama menjadi bagian dari tim.

Baca juga: Marcelo Tak Merasa Aman Meski Persik Kediri Dekat Empat Besar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *