Pelita Jaya semakin menjauh setelah Malachi Richardson mencetak poin pertamanya di IBl melalui tembakan tiga angka. Pelita memimpin 60-52 saat pertandingan tersisa tujuh setengah menit.
Kontribusi enam poin berturut-turut masing-masing dari Anthony Beane Jr dan McDaniels memastikan Pelita Jaya menang 76-66 atas Prawira.
McDaniels menjadi bintang kemenangan Pelita dengan 17 poin dan 10 rebound. Robinson sendiri juga mencatatkan double-double (13 poin plus 13 rebound). Di kubu Prawira, James memimpin dengan 23 poin.
Pages: 1 2