Pelatih asal Kanada itu kecewa namun tetap mengapresiasi para pemainnya yang terus berjuang

Pelatih Kanada kecewa tapi tetap apresiasi para pemain terus berjuang

Sebelumnya, Timnas Mali U-17 dipastikan lolos dari Grup B bersama Spanyol usai mengalahkan Kanada dengan skor 5-1.

Gol Timnas Mali dicetak Ibrahim Diarra menit ke-14, Mahamoud Barry menit ke-26, Ibrahim Kanate menit ke-73, Hamidou Makalou menit ke-77, dan Ousmane Thiero menit ke-90+1.

Sementara satu-satunya gol Kanada dicetak Richard Chukwu pada menit ke-45.

Dari hasil laga ini, Mali berada di peringkat kedua di belakang Spanyol dengan total enam poin dari tiga laga.

Status peringkat kedua Grup B membuat Mali akan kembali bertanding di Stadion GBT pada babak 16 besar pada 21 November 2023, dan bertemu peringkat kedua Grup F.

Sedangkan Kanada menjadi tim pertama yang dipastikan gagal melaju ke babak 16 besar. Mereka sudah menjalani tiga laga tanpa kemenangan dan tentunya tanpa poin di Grup B.

Baca juga: Maroko dipastikan masuk 16 besar usai mengalahkan Indonesia 3-1

Wartawan: Abdul Hakim/Naufal Ammar Imaduddin
Redaktur: Irwan Suhirwandi
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *