Lagi-lagi Cristiano Ronaldo Mengucapkan Assalamualaikum

Bola.net – Cristiano Ronaldo nampaknya sudah nyaman dan beradaptasi dengan klub barunya, Al Nassr. Sebab, Ronaldo mulai melakukan kebiasaan yang dilakukan orang-orang di lingkungannya, seperti mengucapkan Assalamualaikum.

Ronaldo bergabung dengan Al Nassr pada bursa transfer Januari 2023. Pemain berusia 38 tahun itu tiba dengan status bebas transfer setelah terlibat perselisihan dengan Manchester United dan dilepas pihak klub.

Keputusan Ronaldo pindah ke Al Nassr mendapat perhatian luas. Bukan hanya aspek teknisnya, ada perbedaan budaya yang sangat besar antara kehidupan di Eropa dan Arab Saudi.

Meski demikian, perbedaan budaya sepertinya tak lagi menjadi masalah bagi Ronaldo. Ia beradaptasi dengan mengikuti adat istiadat di Arab Saudi. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Assalamualaikum dari Ronaldo

Cristiano Ronaldo baru saja kembali ke Al Nassr setelah menjalankan tugas internasional bersama timnas Portugal. Ronaldo tampil apik dengan empat gol dalam dua pertandingan dan membantu Portugal lolos ke Euro 2024.

Ronaldo mencetak golnya yang ke-127 bersama Portugal dan ke-40 pada tahun 2023. Prestasi tersebut mendapat apresiasi dari para pemain Al Nassr di sesi latihan klub.

Saat memasuki lapangan latihan, Ronaldo terlihat menyapa rekan satu timnya. Mantan pemain Real Madrid itu menyapa. Ronaldo mengucapkan ‘Assalamualaikum’ menyapa rekan satu timnya di Al Nassr.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *