Ketua KONI Pusat membuka acara Road to PON di Kota Palu

Ketum KONI Pusat buka gelaran Road to PON di Kota Palu

Nizar berharap Fun Run kali ini bisa menjadi agenda rutin tahunan Sulteng. Kedepannya tidak hanya 5 km saja, tapi ada juga 10 km, dan half marathon 21 km.

Peningkatan jumlah atlet Sulteng lolos ke PON XXI diapresiasi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Menpora RI yang diwakili Asisten Deputi Olahraga Masyarakat Yayan Rubaeni pun mengapresiasi Sulteng yang telah memeriahkan PON XXI.

“Memang benar, sesuai harapan Bapak Presiden, PON ini tidak hanya ramai dihadiri tuan rumah. PON ini bukan sekedar unjuk kekuatan tapi untuk mempersatukan kita semua. Apalagi kita di tengah pesta demokrasi, olahraga harus bisa mempersatukan kita semua,” kata Yayan.

Rusdy menyambut antusias kegiatan Fun Run. Ia pun menyasar kontingen Sulteng di PON XXI Aceh-Sumut.“Kalau Papua hanya punya satu medali emas, di PON XXI Aceh-Sumut kami targetkan 10 medali emas, tapi saya optimis bisa mendapat 15 medali emas,” kata Rusdy.

Wartawan : Fajar Satriyo
Redaktur: Hernawan Wahyudono
Hak Cipta © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *