Sejak saat itu Jadon Sancho diharuskan berlatih terpisah dari skuad MU. Ten Hag meminta Sancho meminta maaf agar bisa dimaafkan dan bermain lagi untuk Setan Merah. Permintaan ini tidak dipenuhi.
Internal MU sudah mencoba memediasi antara Sancho dan Ten Hag. Sayangnya, Sancho kembali menegaskan tak mau meminta maaf kepada mantan pelatih Ajax Amsterdam tersebut.
Menurut laporan Mirror, desakan Sancho memaksa Manchester United mengambil langkah tegas. Mereka memutuskan menjual Sancho pada bursa transfer musim dingin 2024.
Pages: 1 2