Ingin menantang gelar juara, skuad MU harus punya mental baja seperti Andre Onana

Bola.net – Hogan Ephraim baru-baru ini mengungkap cara agar Manchester United kembali bersaing di papan atas. Ia menilai skuad MU harus memiliki mental kuat seperti sang kiper, Andre Onana.

Andre Onana merupakan rekrutan baru Setan Merah pada musim panas lalu. Ia direkrut dari Inter Milan untuk menggantikan David De Gea yang kontraknya tak diperpanjang manajemen MU.

Onana sendiri mengawali karirnya di MU dengan buruk, dimana ia melakukan beberapa kesalahan. Namun perlahan tapi pasti performanya mulai membaik dan kerap menyelamatkan MU dari kekalahan dengan penyelamatannya.

Ephraim mengaku sangat terkesan dengan penampilan sang kiper. “Saya ingin memberikan penghargaan khusus kepada Andre Onana,” kata Ephraim kepada mufcMPB.

Baca komentar lengkap mantan pemain QPR tersebut di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Bangkit dari keterpurukan

Andre Onana pada laga Piala FA antara Nottingham Forest vs Manchester United, Kamis (29/2/2024). (c) Foto AP/Rui Vieira
Menurut Ephraim, Onana merupakan pemain teladan. Pasalnya, ia mampu bangkit dari keterpurukan.

“Dia mendapat banyak kritik di awal musim ini, dan dia bermain buruk saat MU tampil di Liga Champions di mana dia melakukan sejumlah kesalahan yang mengakibatkan gawang mereka kebobolan,” lanjut Ephraim.

“Tetapi Anda bisa melihat dia mampu bangkit dari keterpurukan itu. Dia mempunyai kekuatan mental yang kuat untuk mampu melakukan itu.”

2 dari 4 halaman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *