Ikut Liga Champions Bola Basket, Pelita Jaya Datangkan Mantan Pemain Dallas Mavericks

Ikut Liga Champions Bola Basket, Pelita Jaya Datangkan Mantan Pemain Dallas Mavericks


Liputan6.com, Jakarta Pelita Jaya Bakrie Jakarta menjadi satu dari dua wakil Indonesia di Basketball Champions League (BCL) Asia 2024. Pelita dan Prawira Bandung akan memulai petualangannya di ajang ini dari babak kualifikasi pertama yang berlangsung di Mongolia.

Hadapi BCL Asia 2024, Pelita Jaya melakukan persiapan serius. Mereka tidak ingin hanya menjadi pemandu sorak. Pelita Jaya juga mendatangkan dua pemain asing baru, Justin Brownlee dan JaQuori McLaughlin.

JaQouri merupakan mantan pemain NBA yang bermain untuk Dallas Mavericks pada musim 2021/2022. Sebelumnya, PJ juga memiliki dua orang asing yang pernah bermain di NBA, yakni Thomas Robinson dan KJ McDaniels.

“BLC ini sesuatu yang baru bagi kita semua. Melihat tim kita saat ini dengan tambahan pemain asing yang lebih banyak dan mendatangkan pemain lokal yang mumpuni, target kita tetap selangkah demi selangkah. Lolos dulu ke babak 2. Entah bagaimana rasanya disana kita juga belum tahu lawannya. “Kami ingin lolos ke babak 2, kami tidak mau hanya bicara di BCL Asia saja,” ujar Presiden Klub Pelita Jaya Jakarta, Andiko Ardi Purnomo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *