Bola.net – Barito Putera berhasil menang tipis pada laga pekan ke-23 BRI Liga 1 2023/2024 atas Arema FC. Laga yang digelar di Stadion Demang Lehman, Banjar itu berakhir dengan skor 1-0.
Barito sendiri yang tampil di depan publik tampil mendominasi. Permainan cepat dan langsung berkali-kali membongkar pertahanan Arema.
Arema beruntung, gelombang serangan yang dibangun Barito belum membuahkan hasil manis. Tak ada satupun serangan tuan rumah yang berakhir dengan gol.
Alhasil, skuad asuhan Fernando Valente menutup babak pertama dengan torehan poin. Barito gagal mencetak gol, begitu pula Arema.
1 dari 3 halaman
Cetak Gol Cepat
Beruntung Barito langsung memecah kebuntuan. Saat babak kedua baru berjalan lima menit, pada menit ke-50, seisi stadion akhirnya bergemuruh.