Haaland dan Bellingham Gacor, Manchester United Terkena Dampak Buruk

Faktor penyebab Manchester United lesu di awal musim menurut legenda klub


Liputan6.com, Jakarta- Gelandang Jude Bellingham dan striker Erling Haaland sangat sukses bersama klub barunya sejak meninggalkan Borussia Dortmund. Performa gacor Bellingham dan Haaland kurang memberikan dampak positif bagi Manchester United.

Erling Haaland pindah dari Dortmund ke Manchester City pada musim panas 2022. Sedangkan Bellingham meninggalkan Dortmund dan bergabung dengan Real Madrid pada musim panas 2023.

Di musim pertamanya di City, Haaland langsung mempersembahkan treble pertama untuk klub asuhan Sheikh Mansour. Haaland membawa City menjuarai Liga Champions untuk pertama kalinya. Haaland juga sangat tajam dan merupakan top skorer Liga Inggris dan Liga Champions musim lalu.

Bellingham pun langsung bersinar bersama Real Madrid. Pemain muda asal Inggris ini mencetak 13 gol dalam 13 penampilan di berbagai kompetisi musim ini. Padahal Bellingham bukanlah seorang striker melainkan seorang gelandang box to box. Akhir pekan lalu, Bellingham mencetak dua gol dalam kemenangan Madrid atas Barcelona di laga debut El Clasico.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *