Madrid kesulitan menciptakan peluang berbahaya. Mereka baru mampu menambah keunggulan pada menit ke-80.
Baca juga: Klasemen Liga Spanyol: Girona di Posisi Kedua, Atletico Terpuruk
Sundulan Rudiger menyambut sepak pojok Modric membentur mistar gawang sebelum masuk ke gawang, karena membentur punggung Guaita. LaLiga akhirnya mengukuhkan gol tersebut sebagai aksi bunuh diri kiper Celta tersebut.
Delapan menit kemudian, pemain Celta lainnya mencetak gol bunuh diri yang membuat Madrid unggul 3-0. Kali ini, Carlos Dominguez yang ingin membuang umpan silang Modric justru memasukkan bola ke gawangnya sendiri.
Arda Guler yang masuk sebagai pemain pengganti memastikan kemenangan 4-0 Madrid melalui golnya pada menit ke-93.
Berawal dari skema tendangan bebas, bola diterima Dani Ceballos yang memberikan umpan terobosan kepada Guler yang berlari melewati Guaita untuk memasukkan bola ke gawang yang kosong.
Baca juga: Girona naik ke peringkat kedua usai mengalahkan Osasuna 2-0
Reporter: Hendri Sukma Indrawan
Redaktur: Jafar M Sidik
Hak Cipta © ANTARA 2024