“Prosesnya tidak memakan waktu lama, baru kami komunikasi, dan alhamdulillah tidak butuh waktu lama bagi Wiljan Pluim untuk memutuskan karirnya. Saya rasa banyak klub yang menginginkannya. Alhamdulillah dia memilih Borneo, kami sangat bersyukur atas hal itu. ,” tutupnya.
Beberapa hari lalu PSM Makassar mengumumkan bahwa pemain bernama lengkap Willem Jan Pluim telah habis kontraknya, mengakhiri perjalanan mereka berdua setelah kurang lebih tujuh tahun.
Pemain berusia 34 tahun itu sudah mencatatkan 149 penampilan dengan torehan 41 gol dari total 12.987 menit bermain di ajang Liga 1 Indonesia bersama PSM Makassar.
Bersama PSM Makassar, Wiljan Pluim tercatat berhasil meraih gelar Piala Indonesia 2019, Liga 1 Indonesia 2022/23, dan gelar pemain terbaik Liga 1 Indonesia 2022/23.
Baca juga: PSM Makassar akan mempertahankan Wiljan Pluim
Baca juga: Borneo FC Kalahkan Arema 1-0
Baca juga: Madura United Kalah 1-2 dari Borneo FC
Wartawan : Aldi Sultan
Redaktur: Junaydi Suswanto
HAK CIPTA © ANTARA 2023