Bellingham dilarang bermain selama dua pertandingan

Bellingham dihukum larangan bermain dua laga

Jakarta (ANTARA) – Bintang Real Madrid Jude Bellingham dilarang bermain dua pertandingan La Liga karena menghina atau bersikap kasar kepada wasit usai mendapat kartu merah dalam laga kontroversial melawan Valencia yang berakhir imbang 2-2.Komite Disiplin Federasi Sepak Bola Spanyol menjatuhkan larangan dua pertandingan kepada Bellingham karena “perilaku tidak sopan terhadap wasit,” ditambah denda sebesar 600 euro untuk pemain dan 700 euro yang dibebankan kepada klub, tulis ESPN pada hari Rabu.

Pemain asal Inggris itu mendapat kartu merah karena berdebat keras dengan wasit Jesús Gil Manzano di penghujung pertandingan, karena menganulir gol yang bisa membawa Madrid menang.

Gil Manzano membuat keputusan kontroversial dengan meniup peluit akhir saat bola masih di udara, sesaat sebelum Bellingham mencetak gol yang membuat skor menjadi 3-2 untuk Real Madrid. Kedua tim berada dalam kekacauan di lapangan setelah keputusan tersebut.

Laporan tim wasit pasca pertandingan menyebutkan Bellingham telah menunjukkan “sikap agresif” dan diduga meneriakkan kata-kata kotor kepada wasit.

Baca juga: Xavi Sayangkan Cedera yang dialami Frenkie de Jong dan Pedri

Real Madrid beralasan Bellingham tidak menunjukkan sikap agresif, melainkan membela bahwa bintangnya hanya berbicara satu kali kepada wasit, dan membantah adanya ucapan yang menyinggung atau menghina.

10 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *