Bautista optimistis bisa mempertahankan gelar juara WSBK di Portugal

Bautista optimistis pertahankan gelar juara WSBK di Portugal

Jakarta (ANTARA) – Pembalap Aruba.It Ducati, Alvaro Bautista, semakin optimistis mempertahankan gelarnya musim ini usai menyelesaikan sesi latihan bebas (FP) satu dan dua di World Superbike (WSBK) Portugal, Jumat (29/9) waktu setempat.Dikutip dari keterangan resmi, Sabtu, Bautista memuncaki rekor waktu gabungan dengan performa tangguh, dengan catatan waktu tercepat 1 menit 40,476 detik. Dominasi pebalap Ducati itu terlihat jelas saat ia memimpin lebih dari seperempat detik, menghasilkan kecepatan yang kuat.

“Saya senang sekali dengan hari Jumat ini karena sejak pagi saya merasa nyaman mengendarai motor. Meski ada tantangan dari sisi teknis seperti penggunaan ban, namun feeling saya di motor terasa baik dan mampu menjaga kecepatan secara konsisten,” kata Bautista.

“Saya tidak kehilangan satu lap pun dan feeling dengan motor bagus dari lap pertama hingga lap terakhir. Ini hari yang sangat positif dan kami tidak memerlukan banyak perubahan pada motor,” tambahnya.

Berbicara soal targetnya akhir pekan ini, pebalap pemuncak klasemen musim ini itu mengaku hanya ingin tampil maksimal dan tetap konsisten dengan kecepatannya.

“Mendapatkan matchpoint atau tidak bukanlah target saya saat ini. Saya pikir lebih penting menikmati momen dan mencoba memberikan yang terbaik dan kita lihat saja nanti,” kata pemain asal Spanyol itu.

Baca juga: Rinaldi Sebut WSBK Aragon Jadi Titik Balik Musim Ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *