Persib kemudian harus bermain dengan sepuluh pemain pada menit ke-69. Bek asal Spanyol Alberto Rodriguez diganjar kartu merah oleh wasit karena diduga melakukan pelanggaran terhadap Tocatins di luar kotak penalti. Dari tayangan ulang terlihat Nick Kuipers melakukan pelanggaran terhadap Tocatins, dan para pemain Persib pun menilai posisi Tocatins sudah offside.
Meski mendapat protes dari pemain Persib, wasit tetap tegas mengambil keputusan. Namun Barito juga tak mampu memanfaatkan tendangan bebas hasil pelanggaran tersebut, tembakan Mike Ott masih membentur pagar pemain.
Petaka bagi Persib baru terjadi jelang laga usai, atau tepatnya pada menit ke-90. Dari situasi sepak pojok, Yuswanto Aditya berhasil menyundul bola umpan Bayu Pradana untuk menyamakan kedudukan 1-1. Skor tersebut bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.