Kedatangan Callan McKenna berpotensi menjadi suntikan amunisi signifikan bagi Setan Merah yang belum memiliki sosok kuat di bawah mistar gawang. Rekrutan baru MU, Andre Onana, masih mengudara dan akan absen cukup lama karena harus membela negaranya di Piala Afrika.
Namun pemberitaan sebelumnya tidak mengungkap detail apakah McKenna akan direkrut sebagai opsi Erik ten Hag. Football Transfers yakin bintang muda Skotlandia itu akan masuk akademi klub terlebih dahulu, meski performanya menjanjikan.
Pages: 1 2