Alex Lowes memimpin sesi latihan bebas WSBK Australia

Alex Lowes pimpin sesi latihan bebas WSBK Australia

Jakarta (ANTARA) – Pembalap Kawasaki Racing Team Alex Lowes memimpin sesi latihan bebas pertama World Superbike (WSBK) musim ini yang digelar di Sirkuit Phillip Island, Australia, Jumat.Dikutip dari keterangan resmi WSBK, Lowes tampil mendominasi dan finis dengan mencatatkan rekor lap terkini yakni 1 menit 29,042 detik.

“Cukup banyak lap yang cukup bagus bagi saya. “Kecepatan saya tetap baik-baik saja, kami tahu tahun ini sepertinya banyak sekali pebalap yang sama cepatnya,” kata Lowes.

Lebih lanjut, pembalap asal Inggris itu mengatakan, setting mesin motornya hari ini menjadi kunci dominasinya di sesi latihan bebas.

Meski demikian, ia tak mau gegabah karena menurutnya masih ada beberapa bagian yang berpotensi untuk ditingkatkan lebih lanjut.

“Saya yakin ada banyak area yang bisa kami tingkatkan, namun secara umum saya baik-baik saja. “Saya merasa positif, merasa baik hari ini,” kata Lowes.

Pembalap berusia 33 tahun itu kini menargetkan tampil lebih baik pada sesi kualifikasi yang akan berlangsung Sabtu (24/2).

“Jika saya bisa lolos dengan baik, maka saya rasa saya bisa ambil bagian besok dan memulai tahun 2024 dengan lebih percaya diri,” ujarnya.

Baca juga: Kawasaki Racing Team perpanjang kerja sama dengan Motul di WSBK

3 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *