Sementara pemuncak klasemen dikuasai oleh pecatur asal Rusia yang tampil di bawah bendera FIDE, IM Aleksey Grebebev. Pecatur dengan rating elo 2500 ini mengumpulkan 5,5 poin setelah unggul pada ronde keenam atas FM Aron Pasti asal India.
Kejuaraan Catur Remaja Dunia akan digelar di Pala Dean Martin Congress Hall, Montesilvano, Abruzzo, Italia, 12-25 November 2023.
“Bangunannya sederhana namun luas. Meski menampung 766 pecatur dari sekitar seratus negara, namun tetap terlihat sepi,” kata Kristianus.
Ada enam kategori yang dipertandingkan, yakni KU18 Open yang diikuti 134 pecatur dari 69 negara; KU18 putri diikuti 86 pecatur dari 55 negara; KU16 Terbuka 138 pecatur, 71 negara; KU16 putri 105 pecatur, 63 negara; KU14 Terbuka 178 pecatur, 80 negara; KU14 putri 125 pecatur, 63 negara.
Indonesia hanya mengirimkan M Aditya Bagus Arfan yang masuk kategori U-18.
Baca juga: Adit Terpeleset di Putaran Kelima Kejuaraan Catur Remaja Dunia
Wartawan: Dadan Ramdani
Redaktur: Triono Subagyo
HAK CIPTA © ANTARA 2023