Ada Lomba Menulis BRI Liga 1 yang berhadiah puluhan juta Rupiah

Ada Lomba Menulis BRI Liga 1 yang berhadiah puluhan juta Rupiah


Liputan6.com, Jakarta- BRI Liga 1 musim 2023/2024 sudah hampir memasuki separuh jalan. Acara yang disiarkan langsung oleh Emtek Group ini merupakan hiburan bagi masyarakat, sekaligus pemersatu bangsa dan membantu menggerakkan perekonomian UMKM.

Guna lebih meramaikan BRI Liga 1, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk selaku sponsor resmi melakukan gebrakan dengan menggelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik yang mengambil topik terkait BRI Liga 1 musim 2023/2024 untuk para jurnalis. Total hadiah yang disiapkan mencapai Rp 34 juta.

“Lomba Penulisan Jurnalistik BRI Liga 1 musim 2023/2024 merupakan langkah BRI dalam memberikan ruang bagi insan pers Indonesia untuk mengembangkan kompetensinya, sekaligus ikut mengkampanyekan sepak bola sebagai olahraga pemersatu bangsa (# BolaPemersatu Bangsa).Kompetisi jurnalistik ini berlangsung pada 1 Oktober 2023 hingga 31 Januari 2024,” demikian keterangan resmi BRI.

Tema kompetisi ini adalah “Sepak Bola Sebagai Pemersatu Bangsa” atau #bolapemersatubangsa yang artinya karya-karya tersebut menggambarkan iklim sepak bola yang damai, bersatu dan harmonis, khususnya dalam perspektif penggerak perekonomian melalui UMKM.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *