Bola.net – Setelah bermain di Liga Champions, AC Milan dijadwalkan untuk kembali berkompetisi di atas panggung Seri A dan sekarang mereka telah menunggunya Hellas Verona.
Milan sebelumnya menjalani laga perdana Liga Champions 2023/2024 melawan Newcastle. Bermain di San Siro, Rossoneri ditahan imbang 0-0 oleh wakil Liga Inggris.
Kini Milan akan berusaha kembali ke jalur kemenangan saat bertemu Verona di pekan kelima Serie A 2023/2024 di San Siro, Sabtu (23/09/2023) malam WIB. Sebelumnya di pekan keempat, Rossoneri meraih hasil negatif karena dikalahkan Inter Milan dengan skor 5-1.
Hasil buruk ini mengakhiri hasil positif yang mereka raih di tiga laga sebelumnya. Kini, demi bisa kembali ke jalur kemenangan, Stefano Pioli dikabarkan akan mencoba menggunakan formasi 3-4-3. Ia juga disebut-sebut akan melakukan perubahan besar pada susunan pemainnya.