Liputan6.com, Jakarta- Manchester United mulai memetik hasilnya dengan pembelian striker Rasmus Hojlund. Pemuda asal Denmark ini kini rutin mencetak gol untuk Setan Merah setelah terlambat kepanasan sejak dibeli dari Atalanta pada musim panas 2023.
Rasmus Hojlund kini telah mencetak 11 gol dari 29 penampilannya bersama MU di berbagai kompetisi. Pemuda berusia 21 tahun itu bahkan mampu mencetak gol dalam lima laga Liga Inggris berturut-turut setelah sekian lama mandul.
Awal kedatangannya di Old Trafford, pemain asal Denmark ini sempat mendapat cibiran karena kesulitan mencetak gol di Liga Inggris padahal ia cukup rajin mencetak gol di Liga Champions. Hojlund baru mampu memecahkan telur pada Boxing Day. Dia membutuhkan waktu 1.000 menit untuk membuka keran.
MU pun puas dengan penampilan Hojlund yang dipersiapkan menjadi goal getter baru. Setan Merah kini berniat menambah pemain asal Denmark pada musim panas 2024.