Bola.net – Malick Thiaw kabarnya tidak tergoda untuk bergabung Real Madrid atau West Ham dan ingin terus bertahan di AC Milan.
Thiaw direkrut Milan pada musim panas 2022. Ia didatangkan dari klub Jerman, Schalke.
Thiaw sendiri sepertinya bukan pilihan utama Milan untuk mencari bek tengah. Mereka sebelumnya dikaitkan dengan beberapa pemain lain.
Thiaw sendiri awalnya lebih banyak duduk di bangku cadangan. Namun, seiring berjalannya waktu ia mendapat kepercayaan dari Stefano Pioli untuk bermain reguler di lini belakang Rossoneri.