Site icon Angkara

STY: Kami akan tampil lebih baik di rumah

Timnas Indonesia fokus pemulihan fisik pada latihan perdana di Irak

Jakarta (ANTARA) – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan tim Garuda akan berusaha tampil lebih baik saat menjamu Irak di laga kandangnya.Timnas Indonesia kalah 1-5 dari Irak pada laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung di Basra International Stadium, Irak, Kamis (16/11).

“Mereka (Irak) bermain bagus di laga ini. Saya bisa bilang, kami akan berusaha tampil lebih baik lagi di laga kandang (melawan Irak),” kata Shin Tae-yong dalam keterangan resmi PSSI, Jumat.

Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan tampil impresif di babak pertama, namun sepanjang babak kedua tim Merah Putih kebobolan tiga gol.

“Seperti yang Anda lihat, ini adalah pertandingan tandang dengan sedikit pendukung kami di stadion. Lalu kami juga harus melalui perjalanan panjang dengan pemain yang tidak berkumpul. Tapi terlepas dari itu, Irak memang bermain lebih baik dari kami,” tambah pelatih asal Korea Selatan itu.

Baca juga: Timnas Indonesia mengalami kekalahan telak dari Irak 1-5

Sementara pada laga lainnya di Grup F, Vietnam mampu mencuri tiga poin penuh saat menjamu Filipina setelah menang dengan skor 2-0.

Usai laga pertama, Indonesia kini menempati posisi terbawah klasemen dan Filipina yang juga kalah unggul satu tingkat yakni di peringkat ketiga. Sementara Irak menempati puncak klasemen dengan keunggulan margin gol atas Vietnam.

Tim asuhan Shin Tae-yong akan terbang ke Filipina untuk melakoni laga tandang sekaligus laga kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (21/11).

Baca juga: Pelatih Australia Akui Stres Saat Persiapan Hadapi Palestina
Baca juga: Mitoma Akan Absen di Kualifikasi Piala Dunia Jepang Karena Cedera

Reporter: Fajar Satriyo
Redaksi : Eka Arifa Rusqiyati
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Exit mobile version