Bola.net – Atalanta akan menjamu AC Milan di Gewiss Stadium pada pekan ke-15 Serie A 2023/2024. Laga Atalanta vs Milan akan kick off pada Minggu 10 Desember 2023 pukul 00:00 WIB live di beIN 1 dan live streaming di Vidio.
Sepekan sebelumnya, Atalanta dan Milan mengalami nasib berbeda. Atalanta kalah 0-3 di kandang Torino, sedangkan Milan mengalahkan Frosinone 3-1 di San Siro.
Milan meraih kemenangan berkat gol Luka Jovic, Christian Pulisic, dan Fikayo Tomori. Pada pertandingan itu, bintangnya adalah Jovic.
Selain mencetak gol pertamanya untuk Milan, Jovic juga mencatatkan assist pertamanya. Jovic mencatatkan assist untuk gol ketiga Milan yang diciptakan Tomori.
Milan menjalani empat laga Serie A tanpa kemenangan (M0 S2 K2), namun kemudian sukses meraih dua kemenangan beruntun. Milan menang 1-0 atas Fiorentina dan Frosinone di San Siro.
Sebaliknya, Atalanta kini sudah menjalani empat laga tanpa kemenangan. Sebelum dikalahkan Torino, Atalanta kalah 1-2 dari Inter Milan, bermain imbang 1-1 dengan Udinese, dan dikalahkan Napoli 1-2.