Site icon Angkara

Piala Asia 2023: Egy Maulana Vikri Ungkap Kesiapan Timnas Indonesia Jelang Hadapi Jepang

Piala Asia 2023: Egy Maulana Vikri Ungkap Kesiapan Timnas Indonesia Jelang Hadapi Jepang


Senada dengan hal tersebut, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pun mengaku sudah mempersiapkan timnya untuk berduel dengan Jepang di matchday terakhir Grup D Piala Asia 2023.

Meski Samurai Biru dikenal sebagai salah satu tim terbaik AFC, juru taktik asal Korea Selatan itu optimistis skuad Garuda mampu memberikan performa maksimal menyusul persiapan yang telah dilakukan.

“Tentu saja Jepang adalah tim tertinggi di AFC, tim nomor satu. Mungkin ini akan menjadi pertarungan yang sulit bagi kami, tapi kami ingin menunjukkan performa yang bagus,” kata Shin Tae-yong dalam laman resmi PSSI.

“Sejauh ini kami sudah melakukan persiapan dengan baik, dan saya ingin menunjukkan bahwa sepak bola Indonesia berkembang dengan baik,” pungkas juru taktik asal Korea Selatan berusia 53 tahun itu.

Exit mobile version