Site icon Angkara

Pengakuan Jujur Cancelo: Portugal Tak Bergantung pada Ronaldo

Bola.net – Joao Cancelo menyebut Cristiano Ronaldo telah melewati masa keemasannya dan menegaskan timnas Portugal saat ini tidak sepenuhnya bergantung pada CR7.

Ronaldo sudah lama menjadi bagian dari skuad Portugal. Dia melakukan debut bersama Selecao pada tahun 2003.

Ronaldo kemudian dipercaya menjadi kapten timnas Portugal. Sejauh ini ia telah mencatatkan 205 penampilan dan 128 gol.

Sekarang dia berusia 39 tahun. Meski demikian, Ronaldo masih belum punya niat pensiun dari skuad Timnas Portugal.

1 dari 3 halaman

Ronaldo telah melewati masa keemasannya

Selebrasi Joao Cancelo pada laga Barcelona vs Celta Vigo pekan ke-6 La Liga 2023/24 (c) AP Photo/Joan Monfort
Cristiano Ronaldo nampaknya masih akan bermain di Euro 2024 bersama timnas Portugal. Ia juga menjadi bagian dari skuad Selecao di babak kualifikasi turnamen tersebut dan mencetak 10 gol dalam sembilan pertandingan.

Joao Cancelo menyebut Ronaldo adalah pemain hebat. Namun ia mengatakan CR7 kini jelas sudah melewati masa keemasannya.

“Dia pemain penting dan menghabiskan 15 tahun bersaing dengan Messi untuk Ballon d’Or. Namun, puncak karier pesepakbola adalah antara usia 25 hingga 32 tahun,” ujarnya kepada RTP, via Goal.

2 dari 3 halaman

Portugal tidak bergantung pada Ronaldo

Kapten Portugal, Cristiano Ronaldo (c) Gian Ehrenzeller/Keystone melalui AP
Sepanjang karirnya bersama timnas Portugal, Cristiano Ronaldo telah membantu negaranya meraih dua gelar. Yang pertama adalah Euro 2016 dan UEFA Nations League 2018/19.

Meski demikian, Joao Cancelo menegaskan Timnas Portugal tidak lagi bergantung sepenuhnya pada Ronaldo. Bisa jadi ini pertanda di Euro 2024, CR7 tidak akan selalu bermain maksimal seperti di Piala Dunia 2022.

“Dia pemain penting bagi kami. Namun, timnas tidak bergantung sepenuhnya padanya,” tegas Cancelo.

3 dari 3 halaman

Jadwal Timnas Portugal Saat Jeda Internasional Maret 2024

Jumat, 22 Maret 2024

Pertandingan: Portugal vs Swedia

Stadion: Estadio Dom Afonso Henriques Kickoff: 02.45 WIBRabu, 27 Maret 2024

Pertandingan: Slovenia vs Portugal

Stadion: Stadion StoziceKickoff: 02.45 WIB(Sasaran)

Exit mobile version