Site icon Angkara

Pasif dan Doyan Mengeluh, Kylian Mbappe Mengecewakan!

[ad_1]

Bola.net – Kylian Mbappe kembali mendapat kritik pedas atas penampilannya. Kini ia dinilai terlalu mudah mengeluh, tak banyak membantu tugas bertahan, dan tak menunjukkan semangat juang di lapangan.

Kamis (14/12/2023), PSG harus bekerja keras untuk memastikan satu tempat di babak 16 besar Liga Champions 2023/2024. Mereka mengunjungi Borussia Dortmund dengan satu misi penting: Jangan sampai kalah.

Laga di Signal Iduna Park berjalan cukup imbang, namun PSG justru lebih punya peluang. Sayangnya, banyak peluang tersebut yang tidak bisa dimaksimalkan, termasuk oleh Mbappe.

1 dari 2 halaman

Sikap Mbappe mengecewakan

Penampilan Mbappe pada laga kemarin dikritik oleh Christophe Dugarry, pakar sepak bola Eropa. Menurutnya, Mbappe terlihat terlalu egois pada pertandingan kemarin.

Laga kemarin merupakan laga penting, nasib PSG menjadi taruhannya, namun Mbappe tak bermain untuk tim.

“Saya menyalahkan dia [Mbappe] untuk perilakunya. Saya memahami bahwa statistik penting baginya. “Dia tahu bahwa dia diharapkan bermain bagus di pertandingan ini,” kata Dugarry.

“Dia harus menjadi pemimpin tim PSG saat ini. Kualitasnya tidak diragukan lagi, tapi dia tidak bisa memberi contoh.”

2 dari 2 halaman

Pasif, banyak keluhan

Gestur dan tingkah Mbappe pada laga kemarin dinilai tak layaknya seorang pemimpin. Tim PSG menaruh harapan padanya, namun ia justru tampil egois.

“Dia anak yang bahkan tidak memikirkan tugas bertahan. Dia tidak mau mengejar ketika umpan pemain bertahan berjarak tiga, empat, atau lima meter darinya,” lanjut Dugarry.

“Saya melihat Mbappe yang pasif. Dia hanya menegur rekan satu timnya yang mengeluh,” tutupnya.

[ad_2]

Source link

Exit mobile version