Yamaha Indonesia selalu mengagendakan acara untuk mengundang konsumen dan mekanik menyaksikan langsung MotoGP Mandalika. Atraksi MotoGP yang digelar di Indonesia menjadi magnet banyak orang untuk datang dan menjadi bagian dari semaraknya kompetisi balap dunia.
Untuk mendapatkan kesempatan istimewa tersebut, Yamaha mengundang mereka yang beruntung untuk menyaksikan langsung di sirkuit Mandalika. Puluhan konsumen dan mekanik pemenang lomba foto “Yamalube Goes To MotoGP” mendapatkan hadiah istimewa di sirkuit Mandalika untuk menyaksikan kompetitifnya balapan MotoGP.
Mereka kompak memberikan dukungan kepada duo pembalap tim Monster Energy Yamaha MotoGP, yakni Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.
“Ajang MotoGP Mandalika merupakan ajang balap besar yang ingin disaksikan secara langsung oleh masyarakat. Yamalube selaku sponsor resmi Monster Energy Yamaha MotoGP mengundang para pemenang program “Yamalube Goes To MotoGP” untuk menyaksikan balapan ini sekaligus saatnya memberikan dukungan kepada pembalap Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli,” ujar Agung Budi Raharja, General Manager Part Operation Division (POD) PT. Manufaktur Motor Yamaha Indonesia (YIMM).
“Tidak hanya itu, kami juga memberikan penghargaan perjalanan ke Gili Tarawangan sebagai bentuk apresiasi atas penggunaan oli Yamalube Power Matic dan Super Matic yang sudah terbukti kualitasnya dan terjamin keasliannya.”