Site icon Angkara

Manchester City lolos ke babak 16 besar setelah mengalahkan Young Boys 3-0

Haaland ukir dwigol saat City menang 3-1 di markas Young Boys

Jakarta (ANTARA) – Manchester City memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions usai mengalahkan Young Boys dengan skor 3-0 pada laga Grup G di Etihad Stadium, Manchester, Rabu pagi WIB.

Berkat kemenangan ini, Manchester City kokoh di puncak klasemen Grup G Liga Champions dengan 12 poin dari empat laga, catatan laman resmi UEFA.

Sedangkan Young Boys masih menempati posisi keempat Grup G dengan raihan satu poin dan akan bersaing dengan Crvena Zvezda untuk mendapatkan tiket berlaga di babak play-off Liga Europa.

Kemenangan Manchester City atas Young Boys pada laga ini diraih berkat gol yang dicetak Erling Haaland (2) dan Phil Foden.

Secara statistik, Manchester City mendominasi pertandingan dengan mencatatkan 70 persen penguasaan bola dan total melakukan 28 tendangan, 10 di antaranya tepat sasaran.

Skuad asuhan Pep Guardiola langsung mengambil inisiatif serangan di laga ini dan mendapat peluang emas lewat sepakan Phil Foden yang berhasil diselamatkan kiper Young Boys Anthony Racioppi.

Baca juga: Haaland cetak dua gol saat City menang 3-1 di markas Young Boys

City punya peluang emas untuk memimpin usai meraih tendangan penalti usai Matheus Nunes dilanggar di kotak terlarang oleh Sandro Lauper.

Erling Haaland yang maju sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya dengan baik setelah Racioppi tidak bisa memprediksi tendangannya sehingga skor berubah menjadi 1-0 pada menit ke-23.

Memasuki babak tambahan waktu pertama, The Citizen berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat sepakan Foden memaksimalkan umpan Jack Grealish pada menit ke-45+1.

Selanjutnya di babak kedua, City tetap bermain menyerang meski sempat unggul dua gol dan mendapat peluang lewat tembakan Nunes, namun usahanya masih melebar dari gawang Young Boys.

City berhasil memperbesar keunggulan menjadi 3-0 pada menit ke-51 setelah tendangan Haaland dari luar kotak penalti, usai menerima umpan Rico Lewis, tak mampu diblok Racioppi.

Sejak menit ke-53, Young Boys harus bermain dengan 10 orang setelah wasit mengeluarkan Lauper dari lapangan setelah menerima kartu kuning keduanya di pertandingan ini karena melakukan pelanggaran keras terhadap Nathan Ake.

Wartawan : Aldi Sultan
Redaktur: Teguh Handoko
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Exit mobile version