Bola.net – Laga Makedonia Utara vs Italia lanjutan Kualifikasi Grup C Euro 2024 berakhir sama kuatnya, Minggu (10/9/2023). Laga yang digelar di Tose Proeski Arena (Skopje) itu berakhir 1-1.
Ciro Immobile membawa Italia unggul melalui golnya pada menit ke-47. Tuan rumah menyamakan kedudukan lewat gol Enis Bardhi pada menit ke-81.
Enis Bardhi mencetak gol yang menghindarkan Makedonia Utara dari kekalahan. Gelandang serang berusia 28 tahun asal klub Trabzonspor itu juga diberi rating tertinggi oleh WhoScored pada laga ini yakni 7,33.