Site icon Angkara

Indonesia Dipercaya Gelar 2 Seri Kejuaraan Dunia Motocross MXGP 2024, Bertempat di Sumbawa dan Lombok

Indonesia Dipercaya Gelar 2 Seri Kejuaraan Dunia Motocross MXGP 2024, Bertempat di Sumbawa dan Lombok


Liputan6.com, Jakarta- Indonesia kembali mendapat kepercayaan untuk menggelar Motocross World Championship (MXGP) 2024. Akan ada dua seri MXGP 2024 yang digelar di Indonesia yakni Sumbawa dan Lombok yang semuanya berlokasi di Nusa Tenggara Barat (NTB) pada bulan Juni dan Juli.

Dengan dipercaya menjadi tuan rumah dua seri MXGP 2024, Indonesia menjadi satu-satunya negara Asia yang mendapat peluang tersebut. Pada kalender MXGP 2024, hanya Indonesia dan Italia yang diberi kesempatan menggelar dua seri berturut-turut.

Indonesia akan menjadi tuan rumah seri 11 dan 12 MXGP 2024. Rencananya seri 11 akan digelar di Sirkuit Samota, Sumbawa dan seri 12 di Sirkuit Selaparang, Lombok.

Balapan MXGP 2024 sendiri akan dimulai pada 10 Maret 2024 dengan seri pertama berlangsung di Villa La Angostura, Argentina dan ditutup pada 6 Oktober di Matterley Basin, Inggris.

Ajang MXGP 2024 menambah daftar kejuaraan otomotif bergengsi yang akan digelar di NTB tahun ini. Ada pula MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Mandalika. Hadirnya event otomotif ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pariwisata NTB.

Tahun 2024 semakin spesial dengan diluncurkannya Discover Lombok Sumbawa sehingga bisa menjadi kampanye dan tentunya branding pariwisata Nusa Tenggara Barat. Masyarakat Indonesia tentunya tidak hanya bisa menyaksikan kemeriahan ajang MXGP 2024 saja, tapi juga bisa mengeksplorasi keindahan dan potensi wisata, serta keunikan budaya yang tentunya menjadi daya tarik tersendiri di Lombok dan Sumbawa.“Saya mengajak masyarakat Indonesia maupun mancanegara pecinta keindahan alam Indonesia untuk datang dan menyaksikan betapa eksotisnya pemandangan di Lombok. dan Sumbawa,” kata Zulkieflimansyah, Ketua MXGP Indonesia 2024, kepada media, Rabu (28/2/2024).

Exit mobile version