Bola.net – Manchester City memang belum terlalu mendominasi Liga Inggris musim 2023/2024 ini. Mereka masih kuat, difavoritkan menang, namun beberapa kali menunjukkan kelemahan di lapangan.
Terbaru, Minggu (31/3/2024) kemarin, Man City dipaksa bermain imbang 0-0 oleh Arsenal di Etihad Stadium. Laga ini menjadi krusial bagi kedua tim yang terlibat persaingan sengit di puncak klasemen, sayang keduanya harus puas berbagi poin.
Skuad asuhan Josep Guardiola justru tampil sangat dominan dengan penguasaan bola 73% dan umpan 690. Namun Man City hanya melepaskan 1 tembakan tepat sasaran, tak banyak memberikan ancaman.
Hasil imbang ini tidak cukup baik bagi kedua tim. Baik Man City maupun Arsenal kehilangan dua poin sehingga membuat Liverpool bisa naik ke puncak klasemen.
1 dari 4 halaman
Man City melawan enam besar musim ini
Man City sejatinya mengawali musim 2023/2024 dengan percaya diri tinggi. Mereka berhasil meraih treble Winners musim lalu, sebuah pencapaian fantastis bahkan untuk standar Guardiola.
Meski begitu, Man City nampaknya harus mengakui persaingan di Liga Inggris sangat ketat. Tim kuat lainnya terus mengganggu mereka.
Tercatat Man City sudah memainkan sembilan pertandingan melawan tim enam besar musim ini, seperti Manchester United, Chelsea, dan Arsenal. Sayangnya hasil laga Man City kurang memuaskan.
Dari sembilan laga tersebut, Man City hanya mampu meraih dua kemenangan, keduanya atas Man United. Mereka kalah satu kali yakni saat menyambangi Arsenal di Emirates Stadium. Sisanya berakhir imbang.
2 dari 4 halaman
Rekor Man City melawan Enam Besar
Liga Inggris 2023/2024
Arsenal 1-0 Man CityMan United 0-3 Man CityChelsea 4-4 Man CityMan City 1-1 LiverpoolMan City 3-3 TottenhamMan City 1-1 ChelseaMan City 3-1 Man UnitedLiverpool 1-1 Man CityMan City 0-0 ArsenalTerlihat Man City hanya meraih dua kemenangan dari sembilan pertemuan, keduanya atas rival sekota, Man United.
3 dari 4 halaman
Hasil Liga Inggris 2023/2024
Minggu ke-30
Sabtu, 30 Maret 2024
Newcastle 4-3 West Ham
Chelsea 2-2 Burnley
Sheffield United 3-3 Fulham
Hutan Nottm 1-1 Crystal Palace
Bournemouth 2-1 Everton
Tottenham 2-1 Kota Luton
Minggu, 31 Maret 2024
Aston Villa 2-0 Wolverhampton
Brentford 1-1 Manchester United
Liverpool 2-1 Brighton
Man City 0-0 Arsenal
4 dari 4 halaman