Bola.net – Raksasa Serie A Juventus dilaporkan tertarik untuk merekrut Andre Gomes dari Everton.
Gomes bergabung dengan Everton pada 2019. Namun sebelumnya ia pindah ke Goodison Park sejak 2018 dengan status pinjaman dari Barcelona.
Musim lalu, dia meninggalkan Everton. Pemain asal Portugal itu dipinjamkan ke klub Prancis, Lille.
Musim 2023/2024 ini ia sudah kembali ke Everton. Namun, sejauh ini ia sama sekali belum mendapat kesempatan bermain di skuad The Toffees.